BeritaBerita Utama

Melalui Bawaslu Mengajar, Bawaslu Batola Berikan Bekal Gen Z Hadapi Pemilu 2024

Marabahan, Bawaslu Kabupaten Barito Kuala – Bawaslu Batola bersama dengan Panwaslu Kecamatan Marabahan malaksanakan kegiatan pendidikan pengawasan partisipatif untuk siswa dan siswi di SMKN 1 Marabahan yang notabenya merupakan pemilih pemula di pemilu serentak tahun 2024. Pada kegiatan yang bertempat di Aula SMKN 1 Marabahan ini dihadiri 70 siswa (i) yang terdiri dari kelas 12 dari berbagai jurusan. Selasa (14.11.2023)

Harmozi, S.Ag, MM selaku kepala sekolah menyambut baik program Bawaslu mengajar, beliau mengatakan bahwa “Program Bawaslu merupakan program yang sangat bermanfaat bagi siswa dan siswi di SMKN 1 Marabahan, Dimana hal ini merupakan kesempatan yang baik untuk lebih memahami tentang dunia Demokrasi maupun tentang kepemiluan sebagai modal untuk menghadapi pemilihan umum 2024 mendatang,” Ungkapnya.

Pada kesempatan ini, Fakhruraji selaku Kordiv. Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Kabupaten Batola menyampaikan Bawaslu Batola khususnya sangat berantusias dalam menjalankan program Bawaslu Mengajar, karena sasaran utama dari program ini adalah pemilih pemula yang sangat berpengaruh dalam demokrasi. Dengan jumlah besar dan pikiran kritis, pemilih pemula diharapkan bisa cerdas dalam memilih sesuai hati nuraninya, Ujarnya.

Lanjutnya, kembali ia sampaikan kepada pemilih pemula untuk berperan aktif pada Pemilu serentak 2024 dengan cara mencegah terjadinya pelanggaran disetiap tahapan Pemilu atau melaporkan pelanggaran maupun kecurangan tersebut kepada jajaran Pengawas Pemilu baik tingkat Kelurahan/Desa, Kecamatan, Kabupaten, Provinsi maupun Bawaslu RI.

Diakhir penyampaian, Ia juga menambahkan pemilih pemula sebagai warga negara mempunyai hak untuk dipilih dan memilih. Hak dipilih dengan tujuan mempunyai kebijakan untuk kepentingan dan kemakmuran rakyat. Hak memilih dengan menggunakan hak suaranya dengan sebaik-baiknya untuk kemajuan daerah masing-masing dan bangsanya. Sehingga, pemilu di negara kita jujur, adil dan bermartabat.

Untuk diketahui bersama, bahwa program Bawaslu Mengajar ini dilaksanakan oleh jajaran Panwaslu Kecamatan di 17 Kecamatan seKabupaten Batola.

Muhammad Akbar
Humas Bawaslu Kabupaten Barito Kuala

Related posts

PEMDA Batola antusias diskusi tentang Netralitas ASN

Administrator Website

Melalui Virtual, Bawaslu Batola Ikuti Dialog Publik Pilpres 2024

Administrator Website

Aries Mardiono Anggota Bawaslu Provinsi Kalsel, Resmikan Kantor Sentra Gakkumdu Barito Kuala

Administrator Website