Lompat ke isi utama

Berita

Dari Silaturahmi Menuju Sinergi: Bawaslu Batola dan Pramuka Siapkan MoU Kolaboratif

Dokumentasi kegiatan

Marabahan, Bawaslu Kabupaten Barito Kuala – Dalam upaya mempererat hubungan kelembagaan sekaligus menjajaki peluang kolaborasi strategis, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Barito Kuala melaksanakan kegiatan silaturahmi ke Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Barito Kuala, Kamis (16/10). Kegiatan ini berlangsung di Sekretariat Kwarcab Barito Kuala dengan suasana penuh keakraban dan semangat kebersamaan.

Pertemuan tersebut menjadi ajang dialog antara Bawaslu dan pengurus Kwarcab, yang sama-sama memiliki perhatian terhadap pembangunan karakter, pendidikan kebangsaan, serta partisipasi masyarakat dalam kehidupan demokrasi.

Turut hadir dalam kegiatan ini jajaran pengurus Kwarcab Barito Kuala bersama sejumlah perwakilan lembaga mitra yang berencana menjalin kerjasama kelembagaan melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dalam waktu dekat.

Dalam suasana yang hangat, kedua pihak saling bertukar pandangan terkait pentingnya membangun sinergi antara lembaga pengawasan pemilu dan organisasi kepemudaan seperti Pramuka.

Muhammad Syaifi selaku perwakilan dari Bawaslu Barito Kuala menyampaikan bahwa kerja sama ini diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam memperkuat partisipasi masyarakat, terutama kalangan muda, dalam mewujudkan pemilu yang berintegritas dan bermartabat.

“Pramuka adalah mitra strategis yang memiliki basis anggota luas dan berjiwa pengabdian. Melalui kerjasama ini, kami berharap dapat menanamkan nilai-nilai pengawasan yang jujur, adil, dan bertanggung jawab kepada generasi muda,” ungkapnya.

Rencana penandatanganan MoU antara Bawaslu Barito Kuala dan Kwarcab Pramuka Barito Kuala dijadwalkan akan dilaksanakan dalam waktu dekat, bersamaan dengan kegiatan edukasi dan sosialisasi kepemiluan di tingkat pelajar dan pramuka penegak.

Kerjasama ini diharapkan menjadi awal yang baik dalam membangun sinergi kelembagaan yang berkelanjutan dan berdampak positif bagi masyarakat luas.

Dengan terjalinnya komunikasi yang harmonis ini, Bawaslu Barito Kuala terus menunjukkan komitmennya untuk membuka ruang kolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat, guna memperkuat pengawasan partisipatif dan menumbuhkan budaya demokrasi yang sehat di Kabupaten Barito Kuala.

 

 

Humas Bawaslu Kabupaten Barito Kuala 

Tag
Berita