Hadir Sebagai Narasumber, Bawaslu Batola Sampaikan Catatan Kepada Evaluasi KPU Batola
|
Marabahan, Bawaslu Kabupaten Barito Kuala – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Barito Kuala (Batola) turut menghadiri kegiatan evaluasi badan adhoc yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batola pada hari kamis tanggal 23 januari 2025. Evaluasi ini merupakan tindak lanjut dari penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 dan bertujuan meningkatkan kualitas pelaksanaan pemilu.
Ketua Bawaslu Batola, Muhammad Syaifi, menyampaikan apresiasi atas langkah KPU Batola yang melibatkan berbagai pihak, termasuk Bawaslu, dalam proses evaluasi ini.
"Kami mendukung penuh kegiatan evaluasi ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas demokrasi. Kehadiran kami juga untuk memberikan masukan agar kinerja badan adhoc semakin profesional dan akuntabel," ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut, Bawaslu Batola memberikan beberapa catatan terkait pengawasan tahapan Pilkada 2024. Di antaranya adalah pentingnya peningkatan koordinasi antara badan adhoc dan pengawas pemilu di tingkat kecamatan. Selain itu, Bawaslu juga menyoroti perlunya penguatan pemahaman regulasi pemilu bagi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).
“Kami mencatat beberapa hal yang perlu diperbaiki, seperti penanganan potensi pelanggaran dan penegakan kode etik di lapangan. Ini harus menjadi perhatian bersama agar pelaksanaan pemilu berikutnya berjalan lebih baik,” tambah Syaifi.
Evaluasi yang dilaksanakan di Aula KPU Batola ini juga dihadiri oleh PPK tingkat Kecamatan se Kabupaten Barito Kuala. Selain menerima arahan dari KPU, peserta juga mendapatkan pembekalan dari Bawaslu Batola, Kesbangpol Batola serta Polres Batola yang hadir sebagai narasumber pada kegiatan ini.
Bawaslu Batola berharap evaluasi ini dapat menjadi momentum memperkuat sinergi antara penyelenggara pemilu dan badan pengawas di semua tingkatan.
"Kolaborasi antara KPU dan Bawaslu adalah kunci keberhasilan dalam menjaga kepercayaan publik terhadap proses demokrasi. Kami siap mendukung setiap langkah perbaikan yang diambil," tutupnya.
Humas Bawaslu Kabupaten Barito Kuala